[Review] Corrective Base Makeup Make Over-Greenish

by - January 23, 2018

Hallo, Assalamualaikum, gengs. Aku mau nanya nih, pasti disini ada kan yang pas awal-awal mulai belajar makeup sering banget ngalamin kaya gini “lama-lama dandan eh makeupnya gak tahan lama, mau touch-up lagi, repot banget” ? Tadinya aku berpikir apa produk makeupnya ya yang gak bagus, atau cara aku mengaplikasikannya salah, ternyata bukan cuma soal produk makeup doang atau soal salah pengaplikasiannya, gengs, tapi kalian pasti melewatkan bagian terpenting dalam bermakeup. Yap, menggunakan base makeup/primer sebelum menggunakan foundation. Kenapa aku bilang penting, base makeup/primer ini manfaatnya banyak banget lho, yaitu :
  • Membuat hasil makeup lebih bertahan lama
  • Mengontrol minyak di wajah
  • Bikin makeup terlihat lebih bagus, halus, dan jelas
  • Membuat pengaplikasian foundation jadi lebih mudah
  • Menjaga kelembapan kulit
  • Mencegah kulit wajah kita bersentuhan langsung dengan bahan-bahan berbahan keras, seperti talc dan pigmen dari foundation.

PACKAGING
Bagian depan
Salah satu base makeup yang aku rekomendasikan adalah Corrective Base Makeup Make Over. Dari kemasan produk ini terlihat elegant dengan dasar kemasannya berwarna hitam, seperti produk Makeover biasanya. Kemasannya yang elegant dengan dasar berwarna hitam di setiap produknya membuat Make Over ini sering dikira brand dari luar. Di bagian depan terdapat tulisan dari brand Make Over dan nama dari produk tersebut, serta menjelaskan volume isinya.Dengan bagian transparan pada tube, ini sangat membantu membedakan varian produk karena keliatan warna isinya
Bentuknya tube berbahan plastik tebal, tutupnya fliptop dan terdapat lubang di dalamnya, lubangnya ga terlalu besar jadi kita bisa mengontrol penggunaannya, dengan tutup fliptop seperti ini praktis banget menurutku, walopun gampang kotor.
Tutup flipflop tempat keluarnya produk
Di belakang kemasan terdapat penjelasan bahan-bahan yang terkandung di dalamnya, tanggal expired, dan alamat perusahaan yang memproduksinya.
Bagian belakang
INGREDIENTS
Silakan dibaca ingredients nya

SHADES AND SWATCH
Pilihan Shades
Corrective Base Makeup dari Make Over ini mempunyai 2 shade, yaitu Greenish (hijau) dan Cyanite (ungu). Warna-warna ini bukan sekedar warna biasa lho tapi ada fungsinya juga. Untuk shade Greenish (hijau) berfungsi buat menyamarkan rona kemerahan di wajah kalian, misalnya kek bekas jerawat, sedangkan shade Cyanite (ungu) berfungsi untuk memberikan efek cerah pada kulit kusam yang cenderung gelap. Disini aku punya yang Greenish. 

 
swatch di tangan

KANDUNGAN
Make Over Corrective Base Makeup ini mengandung ekstrak Aloe Vera, Vitamin B5 sebagai moisturizer, Vitamin E sebagai antioksidan, serta pathenol. Sebagian bahan-bahan ini sangat berfungsi untuk menjaga kehalusan kulit, mencegah kulit kusam, dan bisa mengoreksi rona yang kemerahan. Corrective Base Make ini mengandung moisturizer yang dapat melembabkan kulit wajah, jadi kalo kalian pakai produk ini ga perlu pakai pelembab lagi ya. Produk ini gak sama ama pelembab ya, gengs.

REVIEW
Tekstur dari produk ini cream kayak salep tapi lebih encer menurutku. Awalnya aku rada tengson aja kok hijau yah, ntar malah ijo lagi muka kaya Hulk, eh ternyata gengs kalian ga usah khawatir dengan warna-warnanya soalnya dia ga akan bikin wajah keliatan hijau atau ungu kok hehehe.. pas diaplikasiin ke wajah ga ada warnanya terus langsung meresap banget ke kulit wajah kita. Kulit langsung terasa sejuk, dingin kek mint gitu, yak gak sih ? Sangat ringan di wajah dan bikin muka kita matte. Pemakaian primer ini sebelum foundation bakalan bikin makeup kalian awet dan gak ngegeser. Terus tuh menurut aku, karena dia bikin kulit kita jadi matte, ototmatis dia juga mampu nahan minyak, soalnya aku make 6 jam dan muka aku bebas kilap !

 
So, gimana gengs penting banget kan pakai base makeup/primer sebelum bermakeup. Ini item yang wajib banget kalian punya, fungsinya banyak dan baik buat kulit wajah kita. Selain itu hasil riasan kita juga akan terlihat berbeda kalo ga pake base makeup/primer sebelumnya, kalo kita make base makeup/primer terlebih dahulu hasil riasan akan lebih terlihat halus, flawless, dan lebih cerah, foundation yang kita pake juga akan lebih menempel sempurna, hasil riasan juga akan terlihat lebih jelas, dan pastinya lebih tahan lama.
Eits, one more tips from me, do not use makeup too often, because it is not good for your skin.


PRICE

Make Over Corrective Base Makeup ini harganya Rp. 69.000 di konter resmi. 

WHAT I LIKE
  • Sejuk dan dingin di kulit 
  • Ringan saat dipake
  • Worth it to try

WHAT I DONT LIKE
  • ·         Lubang tempat keluarnya mudah kotor

You May Also Like

4 comments

  1. Halo kk, salam kenal sebelumnya. Aku juga salah seorang beauty blogger kak, tapi baru awal-awal dan lagi belajar make up juga si. Kalau sempat berkunjung ke blog aku ya kak, siapa tau ada ulasan yang kk butuhkan juga disana, jangan sungkan buat sharing juga kak..biar aku makin pintar dalam ber make up.

    Mengomentari soal base make up ini, aku juga lagi pakai yang make over greenish ini kak, dan memang betul menyamarkan warna kemerahan diwajah. Jadi ya aku lagi menghabiskan priemer yang satu ini. Oiya, apa sekarang kk juga masih pakai base make up ini??

    ReplyDelete
    Replies
    1. Hi Ajay, terimakasih sdh mau mampir di blog aku yah. Sekarang aku udah gak make primer ini lagi. Aku beralih ke primernya Maybelline hehe

      Delete
  2. Perbedaan yg signifikan apa sist antara makeover sama maybeline? Kalo utk kulit berminyak lebih recomended yg mana?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Kalo dari teksture dia lebih thick drpd primer nya Maybelline. Kalo untuk kulit berminyak aku lebih prefer make primer Maybelline yg Skin Eraser sama Makeover Greenish ini

      Delete

Terimakasih sudah mampir dan memberikan komentar di blog saya. Komentar yang berbau SARA akan saya hapus secara otomatis. Terima kasih 🫶🏻